Mauk, Christoforus Emanuel . (2022). PELAKSANAAN INTERVENSI KEPERAWATAN TEKNIK PERNAPASAN BUTEYKO PADA PASIEN ASMA BRONKHIAL DI RUMAH SAKIT ISLAM BANJARMASIN. KIAP (Karya Ilmiah Akhir Profesi Ners), Universitas Muhammadiyah Banjarmasin.

[img] Text
cover.pdf

Download (21kB)
[img] Text
bagian depan.pdf

Download (491kB)
[img] Text
bab 1 revisi.pdf

Download (132kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (526kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (199kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (366kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (291kB)
[img] Text
New DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (187kB)
[img] Text
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
manuskrip-christo.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (478kB)

Abstrak

Asma merupakan gangguan yang terjadi pada bagian bronkus dan pada bagian trakea yang memiliki reaksi berlebihan terhadap stimulus tertentu dan bersifat reversible dimana trakea dan bronkus berespons secara hiperaktif terhadap stimulus tertentu. Seseorang yang menderita asma akan mengalami gejala seperti batuk, sesak napas, terdengar bunyi saat bernapas (wheezing), rasa tertekan di dada, gangguan tidur akibat batuk atau sesak napas. Terdapat sekitar 300 juta orang penderita asma di seluruh dunia, Asma masih termasuk dalam sepuluh besar penyakit penyebab kesakitan dan kematian di Indonesia dan Kalimantan Selatan menempati urutan ke dua belas provinsi di Indonesia yang memiliki prevalensi terbanyak penderita asma. Tujuan penelitian ini untuk mampu menerapkan asuhan keperawatan dengan intervensi latihan teknik pernapasan buteyko untuk membantu mengurangi hiperventilasi Tn.A di Rumah Sakit Islam Banjarmasin. Karya Ilmiah Akhir ini dibuat dengan menggunakan metode desain berupa studi kasus dengan kasus tunggal. Hasil implementasi yang telah dilakukan yaitu penerapan teknik pernapasan buteyko pada Tn.A didapatkan hasil sesuai tujuan pemberian terapi, yaitu hiperventilasi Tn.A mengalami penurunan. Evaluasi keberhasilan intervensi yang diberikan kepada Tn.A dapat dilihat berdasarkan hasil pengukuran SpO2 yang mengalami peningkatan dan respirasi yang mengalami penurunan. Evaluasi yang telah dilakukan menunjukan bahwa ada penurunan hiperventilasi pada Tn.A setelah diberikan terapi teknik pernapasan buteyko selama tiga hari berturut-turut. Kata Kunci: Teknik pernapasan buteyko, Asma, Rumah Sakit Islam Banjarmasin

Jenis Artikel: KIAP (Karya Ilmiah Akhir Profesi Ners)
Pembimbing: Solikin, Linda
Tema: Keperawatan
Program Studi: Fakultas Keperawatan dan Ilmu Kesehatan > Program Profesi Ners
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 08 Feb 2023 05:42
Last Modified: 08 Feb 2023 05:42
URI: http://eprints.umbjm.ac.id/id/eprint/2931

Actions (login required)

View Item View Item