UNSPECIFIED HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN, PENGETAHUAN IBU DAN PERSONAL HYGIENE DENGAN KEJADIAN DIARE PADA BALITA DI PUSKESMAS KARANG MEKAR BANJARMASIN (Muhammad Rauf , Hiryadi). [Penelitian]
![]() |
Text
Rauf.pdf Download (597kB) |
Abstrak
Latar belakang: Diare adalah suatu kondisi, buang air besar yang tidak normal yaitu lebih dari 3 kali sehari dengan konsistensi tinja yang encer. Penyakit diare menjadi masalah penting kesehatan masyarakat karena merupakan penyebab utama morbiditas dan mortalitas di kalangan anak-anak kurang dari 5 tahun di berbagai Negara termasuk Indonesia. Diare dipengaruhi oleh faktor seperti pendidikan, pengetahuan ibu. Meningkatkan risiko diare lainnya ada kebersihan perorangan. Tujuan: Untuk mengetahui Hubungan Tingkat Pendidikan, Pengetahuan Ibu dan personal hygiene dengan kejadian diare pada balita di Puskesmas Karang Mekar. Metode: penelitian menggunakan pendekatan Cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah ibu yang membawa balita yaitu sebanyak 61 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan Accidental Sampling. Analisis statistik menggunakan uji Spearman Rank. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan tingkat pendidikan ibu (p=-0,485), ada hubungan tingkat pengetahuan ibu (p=-0,384), personal hygiene ibu (p=-0,657) dengan kejadian diare pada balita di Puskesmas Karang Mekar Banjarmasin. Kata Kunci: Diare, Balita, Tingkat Pendidikan ibu, Tingkat Pengetahuan ibu, Personal Hygiene ibu
Jenis Artikel: | Penelitian |
---|---|
Tema: | Keperawatan |
Program Studi: | Fakultas Keperawatan dan Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 22 Feb 2023 05:20 |
Last Modified: | 22 Feb 2023 05:20 |
URI: | http://eprints.umbjm.ac.id/id/eprint/2995 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |